Gugusan bintang di langit
Api-api kayu bakar
Kerajaan-kerajaan langit
Singgasana-singgasana bumi
Binasa! Binasalah!
Yang memberi cobaan pada orang mukmin
Ia acuh tak acuh atas perbuatannya
Sungguh azab Tuhan sangatlah keras
Air-air jernih surga
Aliran sungai-sungai surga
Itulah kemenangan agung orang mukmin
Tuhan Maha Perkasa, Maha Terpuji
Sampaikan padamu suatu berita?
Bala-bala tentara fir’aun dan Samud
Mendustakan Al-Qur’an yang mulia
Yang tersimpan di Lauh Mahfuz
Tuhan Maha Pengampun, Maha Pengasih